Ngobar (Ngobrol Barang) Seputar SDM - News and Press Release - BPS-Statistics Indonesia Kepulauan Aru Regency

Publication of Kepulauan Aru Regency in Figures 2025 can be downloaded here

The publication of the Kepulauan Aru Regency Gross Regional Domestic Product by Business Field 2020-2024 can be downloaded here

Publication of Gross Regional Domestic Product of Kepulauan Aru Regency by Expenditure, 2020-2024 can be downloaded here

Ngobar (Ngobrol Barang) Seputar SDM

Ngobar (Ngobrol Barang) Seputar SDM

October 1, 2021 | Other Activities


PermenpanRB no 8 Tahun 2021 telah ditetapkan tanggal 17 Maret 2021 dan mulai berlaku tanggal 1 Juli 2021. Peraturan ini membahas tentang  tentang Sistem Manajemen Kinerja Pegawai Negeri Sipil. Hal ini berpengaruh pada pembuatan SKP oleh para apparat sipil Negara. Selum adanya peraturan ini SKP dibuat oleh masing-masing individu satu kali setiap tahun. Kemudian dengan diterbitakan peraturan ini maka setiap aparatur sipil negara diharuskan membuat SKP setiap semester dengan format yang baru.

Tanggal 21 September biro SDM dari BPS pusat telah membuat program sosialisasi terkait perubahan pembuatan SKP terbaru melalui zoom. Program ini bernama “Ngobrol Bareng Seputar SDM” atau disebut “Ngobar Seputar SDM”. Program ini rencannya akan diadakan diagendakan setiap bulan kedepannya. Pada pelaksanaan awal program ini diambil tema “Yukk!! Bahas Bareng Matriks Peran Hasil SKP”. Selain diadakan via zoom paparan pada program ini juga langsung disiarkan via Youtube oleh kanal Biro SDM BPS sendiri.

Pada rancana awal program pada tanggal 21 September 2021 ini akan dipaparkan oleh dua narasumber yaitu pertama oleh Bapak Atas Parlindungan Lubis, S.Si, M.Si selaku Kepala Biro SDM sendiri, kedua oleh Bapak Dede Firmansyah SST selaku Statistisi Ahli Muda di Biro SDM BPS Pusat. Namun karena terbatasnya waktu maka hanya Narasumber pertama yang melakukan paparan. Sedangkan program ini di moderator oleh Bapak R. Taufik Panca Putra, SH selaku Koordinator Fungsi KPSDM BPS Pusat.

Kegiatan dibuka langsung oleh moderator pada pukul 08.10 WIB dengan diawali doa bersama. Kemudian moderator mempersilahkan narasumber pertama Bapak Atas Parlindungan Lubis untuk memberikan paparan. Pada pertemuan ini Bapak Atas hanya membatasi topik materi terkait pembuatan matriks peran hasil SKP saja. Diharapkan pada kegiatan ini para peserta mempunyai pemahaman yang sama terkait pembuatan SKP yang baru. Pada kegiatan ini terdapat berbagai pertanyaan dari para peserta baik dari staf tingkat BPS Kabupaten/Kota maupun dan tingkat Staf BPS Pusat sendiri. Kegiatan ini ditutup oleh moderator pada pukul 09.53 WIB.

Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Kabupaten Kepulauan AruJl. Pemda I

Dobo Telp (0917) 21696

 Mailbox : bps8105@bps.go.id

logo_footer

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia